PENGARUH HEAD LINE DAN KOMENTAR NETIZEN TERHADAP MINAT MEMBACA BERITA PADA DETIK.COM

  • Edy Prihantoro Universitas Gunadarma-AKMRTV Jakarta
  • Musti Ara Universitas Gunadarma-AKMRTV Jakarta
  • Emilianshah Banowo Universitas Gunadarma-AKMRTV Jakarta

Abstract

Head line dan komentar memiliki daya tarik bagi pembaca media massa online. Headline yang menarik serta komentar para netizen dapat mempengaruhi pembaca untuk tertarik membaca berita-berita pada media massa online. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan eksplanatif dengan menggunakan metode survey untuk memperoleh data. Teknik analasis data pada penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda. Dengan jumlah populasi yang tidak diketahui jumlahnya, sehingga sampel yang diperoleh berdasarkan perhitungan dengan tingkat kesalahan 1% menjadi 96 orang dengan rumus Lemeshow. Pada penelitian ini menggunakan teori uses and gratification karena teori ini menjelaskan bahwa pengguna media memiliki kebutuhan tertentu yang mendorong terjadinya penggunaan media (uses) untuk memperoleh kepuasan (gratification). Juga menggunakan teori S-O-R yang menjelaskan stimulus atau pesan yang disampaikan kepada komunikan mungkin diterima atau mungkin ditolak. Komunikasi akan berlangsung jika ada perhatian dari komunikan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa antara variabel headline dan komentar netizen, keduanya memberikan pengaruh yang signifikan terhadap minat membaca berita di media online detik.com. Ketertarikan terhadap headline dan komentar pada detik.com ternyata menjadi daya tarik yang besar bagi pembaca untuk membaca dan melihat lebih dalam sebuah berita yang disajikan detik.com

Published
2019-04-30
How to Cite
PRIHANTORO, Edy; ARA, Musti; BANOWO, Emilianshah. PENGARUH HEAD LINE DAN KOMENTAR NETIZEN TERHADAP MINAT MEMBACA BERITA PADA DETIK.COM. Acta Diurna: Jurnal Ilmu Komunikasi, [S.l.], v. 15, n. 1, p. 45 - 64, apr. 2019. ISSN 2620-6676. Available at: <https://jos.unsoed.ac.id/index.php/acta_diurna/article/view/1575>. Date accessed: 01 apr. 2025. doi: https://doi.org/10.20884/1.actadiurna.2019.15.1.1575.
Section
Articles

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.