TRANSLATING NATIONAL GEOGRAPHIC MAGAZINE ”33 DESTINATION RATED’’ FROM ENGLISH INTO INDONESIAN
Main Article Content
Abstract
Tujuan dari artikel ini adalah untuk menerjemahkan teks di Majalah National Geographic Traveler ''133 Destination Rated'', menggambarkan proses menerjemahkan National Geographic Majalah Traveler ''133 Destination Rated'', menjelaskan kendala saat menerjemahkan Majalah National Geographic Traveler ''133 Destination Rated'' dan solusi dari permasalahan tersebut. Ada 3 tahapan dalam menerjemahkan majalah, yaitu: menganalisis teks bahasa sumber, mentransfer dari bahasa sumber ke bahasa target, dan restrukturisasi pesan teks dalam bahasa target. Selain itu, terdapat beberapa kendala yang dihadapi dalam menerjemahkan majalah tersebut, seperti: a) kurangnya penguasaan kosakata bahasa sumber b) menemukan istilah yang tidak memiliki padanan yang tepat c) kesulitan dalam menentukan padanan kata dalam bahasa target. Dalam mengatasi kendala yang dihadapi, beberapa solusi yang dilakukan, adalah sebagai berikut: a) menggunakan kamus digital atau kamus manual untuk mendapatkan padanan yang sesuai, b) menggunakan teknik terjemahan deskriptif, c) mencari dan mempelajari istilah dalam bahasa sumber dan berkonsultasi dengan proofreader.
Article Details

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.