Penerapan Ramut Nursing Data Analysis (RNDA) untuk Menganalisis Data Keperawatan di RSUD Ajibarang

  • Hasby Pri Choiruna Universitas Jenderal Soedirman
  • Reza Fajar Amalia Universitas Jenderal Soedirman
  • Indra Herdiana Universitas Jenderal Soedirman
  • Nurrekta Yuristrianti Universitas Jenderal Soedirman
  • Indah Ramadhan Universitas Jenderal Soedirman
  • Noegroho Harbani Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ajibarang
  • Teguh Ariyanto Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ajibarang
  • Nasim Nasim Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ajibarang
  • Adinda Arka Maulita Universitas Jenderal Soedirman
  • Manisa Rahmah Cantika Universitas Jenderal Soedirman

Abstract

Analisis data keperawatan dilakukan secara manual berdasarkan pengetahuan dan pengalaman perawat sesuai pedoman Standar Diagnosis Keperawatan Indonesia (SDKI). Penetapan diagnosis keperawatan dalam praktik keperawatan sehari-hari tidaklah lengkap dan memerlukan waktu yang relatif lama. Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit (SIMRS) masih fokus pada dokumentasi keperawatan dan belum dapat memberikan kemudahan pada tahap analisis data keperawatan. Perawat tetap harus memilih diagnosis keperawatan dari beberapa pilihan diagnosis keperawatan. Hal serupa juga dialami perawat RSUD Ajibarang. Terdapat inovasi teknologi berupa layanan berbasis website bernama Ramut Nursing Data Analysis (RNDA) yang dapat memudahkan proses analisis data keperawatan secara daring dan sederhana, namun layanan RNDA tersebut masih belum diketahui oleh perawat RSUD Ajibarang. Oleh karena itu, penting dilaksanakan penerapan RNDA untuk menganalisis data keperawatan di RSUD Ajibarang sebagai solusi permasalahan yang dihadapi perawat. Kegiatan ini bertujuan untuk menerapkan RNDA di RSUD Ajibarang agar perawat dapat menganalisis data keperawatan dengan lebih cepat, mudah, dan tetap akurat. Metode pelaksanaannya yaitu survei validasi proses analisis data yang dilakukan oleh perawat RSUD Ajibarang, menyiapkan RNDA agar dapat diakses secara daring, sosialisasi penerapan RNDA untuk analisis data keperawatan bagi perawat RSUD Ajibarang, dan evaluasi penerapan RNDA di RSUD Ajibarang. Kegiatan diikuti oleh 28 perawat dengan rangkaian kegiatan meliputi sosialisasi RNDA dengan metode ceramah, demonstrasi langkah-langkah penggunaan RNDA, diskusi dan tanya jawab, dilanjutkan dengan perawat mencoba mempraktikkan penggunaan RNDA dan memberikan umpan balik terhadap RNDA. Hasil evaluasi dari kegiatan ini yaitu perawat menjadi lebih memahami tentang analisis data keperawatan dan RNDA, terdapat peningkatan kecepatan, akurasi, dan kemudahan identifikasi diagnosis keperawatan pasien, serta adanya umpan balik positif dari perawat RSUD Ajibarang terhadap layanan RNDA.

References

Akhu-Zaheya, L., Al-Maaitah, R., & Bany Hani, S. (2018). Quality of nursing documentation: Paper-based health records versus electronic-based health records. Journal of Clinical Nursing. Journal of Clinical Nursing, 23(3), 3–4.
Bittencourt, G.K.G.D., & Crossetti, M. da G.O. (2013). Critical thinking skills in the nursing diagnosis process. Revista Da Escola de Enfermagem Da U S P, 47(2), 337–343. https://doi.org/10.1590/S0080-62342013000200010
Choiruna, H.P., & Ramadhan, I. (2022). Ramut Nursing Data Analysis (RNDA). Ramut. https://ns.ramut.my.id/layanan/ramut-nursing-data-analysis-rnda
Doenges, M.E., & Moorhouse, M.F. (2012). Application of nursing process and nursing diagnosis: an interactive text for diagnostic reasoning. F.A. Davis Company.
Gleason, K., Harkless, G. , Stanley, J. , Olson, A.P.J., & Graber, M.L. (2021). Thecritical need for nursing education to address the diagnostic process. Nursing Outlook. Nursing Outlook, 69(3), 362–369.
Hariyati, Rr.T.S., Handiyani, H., Rahman, L.A., & Afriani, T. (2021). Description and Validation of Nursing Diagnosis Using Electronic Documentation: Study Cases in Mother and Child Hospital Indonesia. The Open Nursing Journal, 14(1), 300–308. https://doi.org/10.2174/1874434602014010300
Herdman, T.H. , & Kamitsuru, S. (2018). NANDA International, Inc. Nursing Diagnoses: Definitions & Classification, 2018-2020. (2018th ed.). Thieme.
Lima, J. J. de, Vieira, L. G. D., & Nunes, M. M. (2018). Computerized nursing process: development of a mobile technology for use with neonates. Revista Brasileira de Enfermagem, 71(suppl 3), 1273–1280. https://doi.org/10.1590/0034-7167-2017-0267
Lubis, S. , Tumanggor, R.D. , & Mntlhtlh, M. (2020). The Nurses’ Nursing Diagnosis Identification in Public Hospital, Indonesia. Indian Journal of Public Health Research & Development, 11(05), 856–860.
Nur Hasina, S., Faizah, I., Aditya Putri, R., Yunita Sari, R., & Rohmawati Fakultas Keperawatan dan Kebidanan, R. (n.d.). ANALISIS FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KETEPATAN PENEGAKAN DIAGNOSA KEPERAWATAN MENURUT STANDAR DIAGNOSA KEPERAWATAN INDONESIA (SDKI). http://journal.stikeskendal.ac.id/index.php/Keperawatan
PPNI. (2016). Standar Diagnosis Keperawatan Indonesia: Definisi dan Indikator Diagnostik (1st ed.). Jakarta: DPP PPNI.
Siregar, F.R. (2020). “Ketepatan Diagnosa Keperawatan Dalam Asuhan Keperawatan.”Suryono.http://dx.doi.org/10.31219/osf.io/8syf2.
Published
2025-02-17
How to Cite
CHOIRUNA, Hasby Pri et al. Penerapan Ramut Nursing Data Analysis (RNDA) untuk Menganalisis Data Keperawatan di RSUD Ajibarang. Prosiding Seminar Nasonal LPPM UNSOED, [S.l.], v. 14, p. 111-115, feb. 2025. ISSN 2985-9042. Available at: <https://jos.unsoed.ac.id/index.php/semnaslppm/article/view/15261>. Date accessed: 18 apr. 2025. doi: https://doi.org/10.20884/1.semnaslppm.2025.14.0.15261.

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.