Pelatihan Pengukuran Antropometri pada Balita sebagai Skrining Awal Stunting
Abstract
Fase penting tumbuh kembang anak terjadi pada lima tahun pertama, atau saat anak mencapai usia batita dan balita. Pada usia ini anak membutuhkan nutrisi yang cukup untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangannya. Jika gizi tidak tercukupi maka akan sangat rentan terhadap gangguan kesehatan berupa malnutrisi. Pengukuran antropometri berperan penting dalam menentukan status gizi anak. Kesalaham yang terjadi pada pengukuran akan menyebabkan perbedaan interpretasi data. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan kader Posyandu dalam melakukan pengukuran antropometri serta menginterpretasi hasil pengukuran. Metode kegiatan ini dilaksanakan melalui pelatihan, diskusi dan berbagi pengalaman seputar kegiatan posyandu yang telah dilaksakan oleh para kader. Khalayak sasaran kegiatan ini yaitu kader Posyandu Mugi Lestari 13 Desa Kedung Bunder Kecamatan Kalibagor Banyumas. Metode evaluasi untuk mengetahui dampak positif kegiatan ini yaitu dengan melakukan monitoring kegiatan Posyandu terkait keterampilan kader dalam melakukan pengukuran antropometri pada balita.