Keanekaragaman Kepiting Biola di Kawasan Hutan Mangrove Kecamatan Pangkalan Susu, Provinsi Sumatera Utara, Indonesia
Diversity of Fiddler Crabs in the Mangrove Forest Area of Pangkalan Susu District, North Sumatra Province, Indonesia
Abstract
Indonesia memiliki hutan mangrove yang cukup luas dengan keragaman jenis hayati tertinggi di dunia. Kepiting Biola adalah jenis kepiting dari salah satu kelompok kelas Crustasea, Ordo Decapoda dan termasuk kedalam famili Ocypodidae. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui Indeks keanekaragaman dari Kepiting Biola di Kawasan Hutan Mangrove Kecamatan Pangkalan Susu, Provinsi Sumatera Utara, Indonesia. Penelitian ini dilakukan pada bulan Oktober-November 2024 di Kecamatan Pangkalan Susu. Penelitian ini menggunakan metode survei dan observasi langsung ke lapangan dengan pendekatan deskriptif kuantitatif. Teknik Pengumpulan data menggunakan Teknik Purposive Sampling. Teknik Analisis data menggunakan indeks keanekaragaman Shanon-Wiener (H’) dan indeks dominansi dengan melihat parameter fisika dan kimianya. Hasil Penelitian ini didapatkan 20 spesies kepiting biola dari family Ocypodidae dengan 5 genus yang terdiri dari genus Uca, Gelasimus, Tubuca, Austruca dan Paraleptuca, Berdasarkan hasil analisis didapatkan indeks keanekaragaman di stasiun 1 sebesar 2,92 dengan kategori sedang, stasiun 2 sebesar 0,90 dengan kategori rendah dan stasiun 3 sebesar 0,69 dengan kategori rendah dan juga didapatkan nilai indeks dominansi di stasiun 1 sebesar 0,06 dengan kategori rendah, stasiun 2 sebesar 0,46 dengan kategori rendah dan stasiun 3 sebesar 0,5 dengan kategori sedang. Hasil PCA hubungan keberadaan kepiting biola dengan parameter lingkungan sangat mempengaruhi keberadaan dari kepiting biola dimana parameter lingkungan pada setiap lokasi sangat berbeda-beda.
Kata kunci: Kepiting Biola, keanekaragaman, mangrove, Pangkalan Susu