PROSPEK EXTENDED REALITY DALAM PRAKTIK KEDOKTERAN FORENSIK

  • Suripto .
  • Aria Yudhistira 2Departemen Ilmu Kedokteran Forensik dan Studi Medikolegal, RSUPN Dr. Cipto Mangunkusumo

Abstract

Perkembangan teknologi terus menciptakan alat-alat baru yang digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Pandemi COVID-19 mendorong pembaruan dan mengubah cara pandang terhadap dunia pendidikan, penelitian serta pelayanan medis dalam dunia kedokteran. Extended Reality (XR) merupakan salah satu teknologi yang sedang berkembang, mencakup teknologi Virtual Reality (VR), Augmented Reality (AR) dan Mixed Reality (MR). Teknologi XR telah digunakan dalam berbagai bidang dan memberikan pengalaman serta keuntungan seperti dalam dunia gaming, militer, edukasi, kedokteran, hingga pelatihan. Peranan teknologi XR dalam dunia kedokteran masih terbilang minim dan hanya ditemukan di beberapa pusat pelayanan dan pendidikan kedokteran. XR telah digunakan sebagai alat bantu belajar mahasiswa kedokteran dalam pembelajaran bidang anatomi dan neuroanatomi, pelatihan dan persiapan sebelum melakukan pembedahan oleh dokter spesialis maupun residen, pelatihan prosedur penanganan trauma pada pediatrik, pelatihan resusitasi pediatrik, hingga terapi pada pasien dengan gangguan psikis seperti depresi, cemas dan fobia. Kajian literatur ini ditujukan untuk memperkenalkan dan memberikan pandangan terhadap penggunaan teknologi XR dalam dunia kedokteran, khususnya praktik kedokteran forensik. Implementasi teknologi XR dalam kedokteran forensik dapat berupa pembelajaran traumatologi dan tanatologi secara lebih komprehensif menggunakan model virtual, pembelajaran dan pengulangan kasus kompleks dan langka, memberikan bantuan serta meningkatkan kualitas riset dan penelitian, dan lain-lain. Penggunaan teknologi XR dalam praktik kedokteran forensik dapat membantu melengkapi sistem pendidikan dan penelitian bidang kedokteran forensik, hingga pelayanan kedokteran forensik.

Published
2021-12-31
How to Cite
., Suripto; YUDHISTIRA, Aria. PROSPEK EXTENDED REALITY DALAM PRAKTIK KEDOKTERAN FORENSIK. Jurnal Forensik dan Medikolegal Indonesia, [S.l.], v. 3, n. 1, p. 247-258, dec. 2021. ISSN 3032-310X. Available at: <http://jos.unsoed.ac.id/index.php/jfmi/article/view/5264>. Date accessed: 25 apr. 2024. doi: https://doi.org/10.20884/jfmi.v3i1.5264.