HUBUNGAN KEKERABATAN ANTARA SUKU SUNDA, BATAK, DAN TIONGHOA DI KOTA BANDUNG BERDASARKAN INDEKS TELINGA, INDEKS LOBUS, DAN INDEKS LOBUS TELINGA

  • kristina uli

Abstract

Identifikasi dalam kedokteran forensik merupakan upaya membantu penyidik untuk menentukan identitas seseorang. Pendekatan yang digunakan untuk proses identifikasi jenazah yang sulit dikenali yaitu menggunakan ilmu ukuran dimensi tubuh manusia yang dikenal dengan antropologi. Identifikasi berbasis telinga adalah metode yang relatif baru di antara teknik biometrik. Gambaran daun telinga bervariasi tiap individu dan ras etnis sehingga dapat digunakan dalam proses identifikasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan kekerabatan antara Suku Sunda, Batak, dan Tionghoa di Kota Bandung berdasarkan indeks telinga, indeks lobus, dan indeks lobus telinga. Terdapat 3 jenis analisa yang digunakan yaitu analisa univariat, bivariat, dan multivariat.  Sampel telinga diperoleh dari 259 orang yang terdiri dari Suku Sunda 89 orang (46 laki-laki dan 43 perempuan), Suku Batak (40 laki-laki dan 43 perempuan), dan Suku Tionghoa (40 laki-laki dan 47 perempuan). Pengukuran langsung menggunakan alat Kaliper Geser, mengukur panjang telinga, lebar telinga, panjang lobus, dan lebar lobus. Hasil analisa menunjukkan bahwa morfometrik telinga laki-laki lebih besar dibandingkan dengan perempuan, berdasarkan metoda analisa kluster hirarki kelompok pertama Suku Sunda lebih mendekati ke Suku Tionghoa dibandingkan dengan Suku Batak. Apabila analisa berdasarkan jenis kelamin, kelompok pertama Suku Sunda perempuan dekat dengan Suku Tionghoa perempuan, kelompok kedua Suku Batak perempuan, kelompok ketiga Suku Sunda laki-laki dekat ke Suku Tionghoa laki-laki kemudian ke Suku Batak laki-laki.

Published
2020-05-08
How to Cite
ULI, kristina. HUBUNGAN KEKERABATAN ANTARA SUKU SUNDA, BATAK, DAN TIONGHOA DI KOTA BANDUNG BERDASARKAN INDEKS TELINGA, INDEKS LOBUS, DAN INDEKS LOBUS TELINGA. Jurnal Forensik dan Medikolegal Indonesia, [S.l.], v. 1, n. 2, p. 67-76, may 2020. ISSN 3032-310X. Available at: <http://jos.unsoed.ac.id/index.php/jfmi/article/view/2658>. Date accessed: 26 apr. 2024. doi: https://doi.org/10.20884/jfmi.v1i2.2658.