PENGARUH PERMAINAN MONOPOLI GIZI (MONOZI) TERHADAP PENINGKATAN PENGETAHUAN GIZI SISWA DI SDN GUNUNGTELU 1 KABUPATEN CILACAP

  • Alfin Nur Adiningsih Universitas Jenderal Soedirman
  • Izka Sofiyya Wahyurin Universitas Jenderal Soedirman
  • Pramesthi Widya Hapsari Universitas Jenderal Soedirman

Abstract

Anak usia sekolah merupakan generasi penentu kualitas bangsa dimasa yang akan datang sehingga isu terkait kesehatan gizi pada anak usia sekolah adalah isu yang penting. Salah satu penyebab tingginya prevalensi masalah gizi pada anak usia sekolah ialah kurangnya pengetahuan gizi serta sulit untuk mengakses informasi terkait gizi seimbang. Melalui edukasi berbasis permainan monopoli gizi (MonoZi) pada siswa kelas 4 SDN Gunungtelu 1, media dapat diterima siswa dan terjadi peningkatan pengetahuan gizi. Sebanyak >80% anak menyatakan bahwa permainan membantu mereka untuk dapat mengetahui gizi seimbang serta mudah dimainkan dan dipahami cara bermainnya. Hasil dari uji Wilcoxon menunjukkan bahwa terdapat perbedaan hasil pre-test dan pre-test (p=0,000). Permainan MonoZi sebagai sarana edukasi gizi seimbang dapat dijadikan permainan rutin sebulan sekali bagi siswa sekolah dasar yang dapat bekerjasama dengan mata pelajaran olahraga

Published
2022-01-28
How to Cite
ADININGSIH, Alfin Nur; WAHYURIN, Izka Sofiyya; HAPSARI, Pramesthi Widya. PENGARUH PERMAINAN MONOPOLI GIZI (MONOZI) TERHADAP PENINGKATAN PENGETAHUAN GIZI SISWA DI SDN GUNUNGTELU 1 KABUPATEN CILACAP. Jurnal of Community Health Development, [S.l.], v. 3, n. 1, p. 73-79, jan. 2022. ISSN 2723-2050. Available at: <http://jos.unsoed.ac.id/index.php/jchd/article/view/5231>. Date accessed: 19 apr. 2024. doi: https://doi.org/10.20884/1.jchd.2022.3.1.5231.